Ahh mungkin terlalu basa basi untuk mengucapkan sebuah sapaan di hari selasa ini.
Surat ke-2 di #30HariMenulisSuratCInta ini khusus dibuat untuk ucapan rasa terimakasih padaMu yang telah menitipkan rezeky melalui tangan-tangan hambaMu.
Yaa.. betapa malangnya pagi itu, seorang mahasiswi yang berangkat di pagi buta untuk menimba ilmu dengan berbekal uang receh yang pas hanya untuk membayar angkutan umum. Mungkin semesta iba melihat mahasiswi malang itu di hari selasa ini, hingga Semesta pagi itu menitipkan rezeky berupa selembar uang limapuluh ribu melalui tangan kerabat dekat si mahasiswa itu. Ahh betapa senang dan bersyukurnya pagi itu. Setidaknya dia bisa menabung untuk bekal di hari rabu, dan bisa makan di hari ini.
Tak henti sampai disitu, Semesta juga menitipkan rezekyNya lagi melalui tangan temannya. Betapa tidak, mahasiswi itu bisa makan siang di sebuah restaurant Italy yang di bayari temannya. Uang yang harusnya untuk makan siang, bisa di tabung untuk esok agar tetap bisa makan.
Saat jam kuliah telah usai, mahasiswi itu pulang dengan hati yang riang gembira, karna telah diberi rezeky yang amat banyak di hari ini.
Tapi, Semesta tak cukup sampai disitu, masih menitipkan rezekyNya pada tangan teman ibu si mahasiswi itu. Karna sewaktu sedang duduk di angkutan umum, tiba-tiba teman ibu itu membayari ongkos untuk pulang. Betapa amat bersyukurnya dia akan rezekyMu yang dititipkan kepada tangan hamba-hambaMu itu.
Semoga apa yang telah tangan itu berikan mendapat balasan yang amat lebih banyak lagi, karena telah membuatnya bahagia.
Dan rasa syukur padaMu amat terpanjat atas rezekyMu hari ini.
Terimakasih Semesta :)
Dari
hambaMu yang amat berbahagia hari ini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar